Selasa, 13 September 2016

Awas! Jangan Terlalu Banyak Makan Daging Kambing


Sate Kambing

Di moment Idul Adha banyak masyarakat khususnya muslim mengonsumsi daging qurban misalnya saja daging kambing diolah menjadi beragam menu masakan yang lezat.
Selain Lezat daging kambing dianggap mampu mengatasi masalah tekanan darah rendah tanpa efek samping yang membahayakan.  Orang yang mengalami tekanan darah rendah mungkin sering disarankan untuk makan makanan yang berbahan daging kambing oleh orang yang ada di sekitarnya.
Padahal tidak semua darah rendah cocok dengan makan daging kambing. Daging kambing termasuk dalam golongan daging merah yang memiliki kandungan lamak dalam jumlah yang cukup besar.  Di dalam daging kambing terkandung lemak jenuh LDL yang cukup besar sehingga tidak disarankan untuk dikonsumsi dalam jumlah besar.  Lemak jenuh sedikit demi sedikit akan menumpuk pada sistem peredaran darah manusia.  Ketika tumpukan tersebut sudah melebihi ambang batas maka yang terjadi adalah penyakit dan gangguan kesehatan yang bisa berakibat fatal jika tidak ditangani dengan baik dan benar.
Mengkonsumsi daging kambing terlalu banyak dan sering tidaklah baik bagi kesehatan tubuh seseorang.  Makan daging merah tidak boleh terlalu banyak dan harus diimbangi dengan makan sayur-sayuran dalam jumlah yang cukup.  Sembelit merupakan penyakit yang biasa disebabkan oleh memakan daging kambing secara berlebihan.  Selain itu orang yang memiliki masalah asam lambung yang berbalik ke atas (GERD) bisa semakin parah penyakitnya.
Tapi jangan risau meskipun begitu, bukan berarti anda tidak diperbolehkan makan daging kambing. Untuk meminimalisir dan menangkal efek negative daging kambing tersebut, anda bisa berbarengan dengan mengkonsumsi makanan-makanan pendamping berikut ini:
  1. Konsumsi sayuran
Sayuran bisa membantu menurunkan tekanan darah dan kolesterol setelah makan daging kambing. Diantara sayuran yang direkomendasikan, antara lain : mentimun, wortel, tomat, kubis, dan kemangi.
  1. Konsumsi buah
Setelah mengonsumsi daging kambing, Anda bisa menetralisir dengan makan buah dan sayuran. Selain berfungsi menurunkan tekanan darah, sayuran juga membantu menjaga kadar kolesterol dalam darah. Diantara buah dan sayuran yang direkomendasikan, antara lain : semangka, pisang, jeruk, alpukat, dan lain
  1. Pilih minuman yang hangat dan sehat
Minum air hangat atau air jeruk yang hangat lebih bagus karena bisa membantu membersihkan kerongkongan, dan hindari juga minum teh atau kopi setelah makan daging kambing. Minuman seperti teh dan kopi bisa melarutkan kandungan zat besi yang ada pada makanan yang Anda makan. Bila memang terpaksa harus minum teh atau kopi, sebaiknya beri jeda sekitar 1 jam setelah Anda makan daging kambing.
Jadi ingat ya ketika idul adha nanti jangan berlebihan mengkonsumsi danging kambing, karena sesuatu yang berlebihan itu amatlah tidak baik.
Demikian ulasan yang kami berikan semoga bermanfaat untuk pembaca.
Untuk anda yang tidak mau repot ke pasar? Kini Kami memberikan fasilitas pelayanan yang terbaik untuk mendukung Anda belanja online dengan aman, nyaman dan terpercaya. Cukup dengan kunjungi web resmi kami http://www.pasarinduk.id/ menyediakan bermacam-macam sayur mayur, buah-buahan, bumbu rempah, lauk pauk,dan sembako.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar